PALANGKA RAYA, BorneoDaily.co.id — Ketua Sapma PP Kabupaten Gunung Mas, Andika Saputra, selalu mengingatkan kepada pengurus dan anggota agar menjauhi Narkoba. Bagi pengurus ataupun anggota yang terlibat akan ditindak secara tegas.
Hal tersebut dipastikan tidak akan mendapat pembelaan maupun bantuan hukum dari Organisasi Pemuda Pancasila.
“Saya sampaikan kepada semua pengurus ataupun anggota bahwa tidak akan membantu bagi anggota dan pengurus yang terlibat dalam kasus penyalahgunaan narkoba,” kata Andika Saputra dengan didampingi sekretaris Mitra Tanjung, Sabtu (30/7/2022) Pagi.
Dijelaskannya, Ketegasan tersebut sudah menjadi komitmen di organisasi Sapma PP yang mayoritas diikuti remaja dan mahasiswa karena Sapma PP kususnya di Kabupaten Gunung Mas merupakan mitra dari pemerintah, kepolisian dan TNI.
“Sapma Pemuda Pancasila Gumas akan selalu bersinergi dalam mendukung program pemerintah, kepolisian dan TNI dalam menjalankan tugas dan fungsinya terutama penyalahgunaan narkoba,” jelasnya.
Bahaya penyalahgunaan narkoba tersebut terus di tekankan kepada seluruh anggota sapma PP Gumas dirinya akan bertindak secara tegas apabila ada yang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba.
“Apabila ada yang terindikasi akan kita berhentikan dari organisasi dan dilakukan rehabilitasi ataupun proses hukum. Selama ini belum ada yang terlibat dalam kasus tersebut dan mudah-mudahan tidak terjadi kepada anggota kita,” pungkasnya. (Am)